RSS

Pages

SARAN BUAT PARA PEMIMPIN DUNIA

(from bp. Arman Yulianta - dosen saya waktu kuliah)

Kalau mau berkunjung ke Indonesia :

01. Hapalkan satu atau dua kalimat berbahasa Indonesia seperti :

  • Selamat pagi / assalamualaikum
  • Terimakasih
  • Pulang kampung ni ye
  • ......

Kalau bisa sedikit nyanyikan lagu Indonesia.

02. Jelaskan keterkaitan sejarah dengan Indonesia

[tak peduli bahwa negara anda pernah menjajah atau menyerang Indonesia, katakan yang baik-baik saja, dari "hati nurani" anda]

03. Katakan bahwa Indonesia adalah negara besar, kekuatan ekonomi yang sedang tumbuh pesat

04. Ambil hati orang Islam di Indonesia

  • Pujilah Al-quran
  • Katakan bahwa Islam itu agama damai
  • .......

05. Jangan lupa berkunjung ke masjid atau pondok pesantren, kalau perlu beri donasi ala kadarnya

06. Kunjungi universitas dan pujilah para mahasiswanya atau tawarkan beasiswa

07. Kalau agak lebih cerdas, jauh hari sebelumnya beri umpan atau kalau perlu dana / gift buat para blogger, pengamat, komentator... seperti yang dilakukan oleh Obama sebelum berkunjung ke Indonesia.

Hampir pasti misi anda di Indonesia apakah mau berdagang atau deal ini itu tidak banyak mendapat tentangan baik dari kaum 'nasionalis' mau pun kelompok agama.

Tapi sebetulnya sih ini bukan saran... karena hal-hal tersebutlah yang sudah selalu anda-anda lakukan bukan?

Anda-anda sangat memahami bahwa banyak dari kami ini suka sekali dijilat.

Menurut anda ini sebuah saran atau sindiran?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar